Jumat, 31 Januari 2020

Kerja Bakti, Wujud Kehidupan Bertetangga yang Perlu Diberdayakan


KERJA BAKTI WARGA RT 07 DESA KAUMAN BOJONEGORO


Jum'at (31/01/2020), Menindaklanjuti himbauan dari pihak Kecamatan dan Desa, dipimpin langsung oleh ketua RT Bapak Nur Amiril, warga RT 07 secara kompak dan semangat melaksanakan kerja bakti bersama pada yang berfokus di jalan Kh. Agus Salim. Hal ini sangat positif, lingkungan menjadi bersih, sehat dan terang.


Kerja bakti adalah salah satu wujud kehidupan bertetangga yang juga memiliki sisi positif diantaranya  : Silaturahmi antar warga, refreshing, dan olahraga. Maka dari itu kerja bakti perlu diberikan prioritas, agar orang memiliki variasi lingkungan.

"kerja bakti ini adalah bentuk antisipasi dari genangan air atau saluran drainase dimana musim penghujan sedang berlangsung agar wabah penyakit bisa diantisipasi" ucap Pak Nung selaku ketua RT 07.



Semoga dengan diadakanya kerja bakti ini dapat menambah erat kekeluargaan antar warga dan lingkungan Rt 07 menjadi bersih juga sehat.


Jumat, 10 Januari 2020

PERTEMUAN RUTIN BULANAN WARGA RT 07 DESA KAUMAN BOJONEGORO

" PERTEMUAN RUTIN WARGA RT 07 DESA KAUMAN "



Bojonegoro, Jum'at (10/01/2020) Seperti biasanya setiap tanggal 10, RT 07 mengadakan pertemuan rutin warga. Di awal pembuka tahun baru ini dilaksanakan di rumah Pak Didik Jl. Hasanudin masuk gang depan SDN Kauman 1.

Alhamdulillah disela musim penghujan ini warga tetap antusias untuk datang. Pertemuan warga RT 07 ini disamping sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi, mempererat kerukunan antar warga juga dibentuk badan koperasi RT serta program arisan dimana mempunyai tujuan "dari warga untuk warga serta kembali ke warga" dengan manfaat yang bisa dirasakan oleh warga secara langsung.

Dalam pertemuan yang dipimpin langsung oleh Bapak Nur Amiril sebagai ketua RT membahas dan merencanakan tentang hal - hal serta program diantaranya :
1. sosialisasi blog rt 07 oleh sekretaris rt.
2. Laporan keadaan keuangan oleh Bendahara rt
3. Rencana pembangunan di lingkungan rt
4. Rencana budidaya ikan dll.
5. Meneruskan program "jimpitan" warga

"Semoga apa yang telah direncanakan mendapat dukungan dari pemerintah desa secara khusus dan seluruh warga rt 07 pada umumnya serta diridloi oleh Allah SWT." ucap pak Nur Amiril diakhir acara.

InsyaAllah sesuai kesepakatan, Pertemuan selanjutnya akan dilaksanakan dirumah Pak Budi "ayam kremes" di Jl. Hasanudin.