Jumat, 31 Januari 2020

Kerja Bakti, Wujud Kehidupan Bertetangga yang Perlu Diberdayakan


KERJA BAKTI WARGA RT 07 DESA KAUMAN BOJONEGORO


Jum'at (31/01/2020), Menindaklanjuti himbauan dari pihak Kecamatan dan Desa, dipimpin langsung oleh ketua RT Bapak Nur Amiril, warga RT 07 secara kompak dan semangat melaksanakan kerja bakti bersama pada yang berfokus di jalan Kh. Agus Salim. Hal ini sangat positif, lingkungan menjadi bersih, sehat dan terang.


Kerja bakti adalah salah satu wujud kehidupan bertetangga yang juga memiliki sisi positif diantaranya  : Silaturahmi antar warga, refreshing, dan olahraga. Maka dari itu kerja bakti perlu diberikan prioritas, agar orang memiliki variasi lingkungan.

"kerja bakti ini adalah bentuk antisipasi dari genangan air atau saluran drainase dimana musim penghujan sedang berlangsung agar wabah penyakit bisa diantisipasi" ucap Pak Nung selaku ketua RT 07.



Semoga dengan diadakanya kerja bakti ini dapat menambah erat kekeluargaan antar warga dan lingkungan Rt 07 menjadi bersih juga sehat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar